Jumat, 01 Mei 2015

Tips Mendidik Seorang Anak agar Bisa Menjadi Orang yang Hebat


  • Setiap anak yang terlahir ke dunia ini adalah sangat istimewa, masing-masing dari mereka memiliki potensi untuk dapat tumbuh menjadi orang-orang yang hebat. Perhatikanlah para pemimpin negara, para ilmuwan, para musisi, olahragawan terkenal, dan sebagainya. Orang-orang hebat tersebut dahulunya juga pernah menjadi seorang anak seperti anak-anak Anda saat ini. Jangan pernah meremehkan kemampuan anak-anak Anda, kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi terhadap mereka di masa depan, tapi kita dapat membantu mereka untuk dapat mengenali potensinya, membimbing mereka agar dapat mengembangkan bakat-bakatnya.
    Kenyataannya tidak semua orang tua memahami dengan baik bakat serta potensi buah hati mereka, mereka berpikir sederhana asalkan sudah dapat memberi makan, tempat tinggal, kesehatan dan menyekolahkannya itu sudah cukup. Ubahlah cara berpikir demikian, anak-anak Anda adalah sebuah permata yang belum diasah yang belum menampilkan kecemerlangannya. Bacalah tips berikut tentang bagaimana cara agar dapat mendidik buah hati Anda supaya suatu hari nanti mereka dapat tumbuh menjadi orang-orang yang hebat:
  • 1. Tumbuhkan rasa percaya diri dalam diri anak

    Jangan pernah membunuh rasa percaya diri anak Anda, tetapi bantulah mereka agar memiliki rasa percaya diri yang baik. Sering-seringlah mengajaknya berkomunikasi, mengajarinya berargumen serta berpikir kritis tentang sesuatu, memperkenalkannya kepada orang-orang yang baru dia kenal, adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengajar mereka supaya memiliki rasa percaya diri yang baik.
  • 2. Mengajarkan kejujuran dan kerendahan hati

    Ajarilah mereka untuk berani bertindak jujur serta rendah hati dalam tingkah laku, perkataan serta perbuatan. Kejujuran dan kerendahan hati adalah asas moral yang setiap orang wajib memiliki, jika Anda menginginkan buah hati Anda kelak dapat tumbuh menjadi pribadi-pribadi yang hebat, maka didiklah mereka mulai saat ini agar bisa melakukan kedua hal tersebut.
  • 3. Memberinya pujian

    Berikan pujian kepada anak Anda ketika mereka berhasil menyelesaikan sebuah tugas, namun hindarilah memberikan pujian secara berlebihan dan yang tanpa alasan. Memberikan pujian kepada seorang anak dapat membuat mereka merasa dihargai dan tidak disepelekan. Beri mereka pemahaman bahwa pujian yang lebih besar akan dapat dia peroleh dari orang lain asalkan dia mau berusaha untuk selalu berbuat baik dan bermanfaat bagi orang lain dan lingkungan sekitar.
  • 4. Melatihnya keterampilan

    Bekali buah hati Anda dengan keterampilan, apakah itu keterampilan dalam memainkan alat musik, tarian, olahraga, dan sebagainya. Para atlet dan para musisi terkenal bisa menggapai puncak ketenaran sedikit banyak tidak bisa dilepaskan dari bantuan serta dorongan orang tua mereka. Oleh karena itu, pahamilah dengan baik bakat anak-anak Anda dengan kesabaran serta dedikasi yang tulus arahkan mereka supaya tetap fokus untuk menggapai cita-cita yang mereka inginkan, namun jangan sesekali memaksakan kehendak Anda kepada mereka, biarkanlah mereka memilih sesuai dengan bidang yang diminatinya.
  • 5. Tidak memanjakannya

    Orang tua yang terlalu memanjakan putra-putrinya dapat menjadi masalah bagi masa depan mereka ketika dewasa nanti. Hindarilah sebisa mungkin memanjakan mereka, Anda dapat memberi mereka perhatian atau pun hadiah, namun sesuaikan dengan situasi serta kondisinya. Hadiah diberikan kepada anak sebagai apresiasi sebaiknya apabila mereka bisa atau telah berhasil menyelesaikan sesuatu melalui usahanya sendiri. Hindarilah memberikan bantuan secara terus menerus untuk hal-hal kecil yang sebenarnya dia mampu untuk melakukannya sendiri, sebagai contoh makan, mencuci baju, membersihkan kamar tidur, mencuci piring, dan sebagainya. Dengan tidak memanjakannya, maka Anda telah secara tidak langsung telah mengajarkan kemandirian kepada mereka.
  • 6. Memberikan pendidikan yang baik

    Pendidikan di masa sekarang adalah sangat penting, seseorang akan memiliki nilai jual yang lebih baik apabila memiliki pendidikan yang baik pula. Oleh karena itu, doronglah mereka agar selalu giat belajar supaya dapat selalu berprestasi, juga persiapkan dengan baik serta rencanakan keuangan bagi pendidikan mereka terutama ketika mereka nanti akan memasuki perguruan tinggi.
    Tentunya masih ada banyak hal luhur lainnya yang dapat dilakukan untuk membantu mereka. Mengutip perkataan seorang fisikawan hebat sepanjang masa Thomas Alfa Edison, "Jika kita menginginkan sesuatu yang belum pernah kita miliki, maka kita harus bersedia melakukan sesuatu yang belum pernah kita lakukan." Pikiran kita seperti parasut hanya berfungsi ketika terbuka, karena setiap manusia dibentuk dari keyakinannya, apa yang ia yakini itulah dia. Oleh karena itu, akan menjadi seperti apa seseorang kelak tergantung pada keputusannya saat ini. Bantulah anak-anak Anda jangan telantarkan mereka, arahkanlah mereka agar bisa menjadi orang-orang yang hebat suatu hari nanti.
oleh 

Agung Candra Setiawan

Tidak ada komentar: