Senin, 08 Juni 2015

Traveling & Teaching



Traveling an Teaching itu apa? Jalan ke tempat-tempat menarik dipelosok nusantara sambil mengajar dan berbagi dengan anak-anak pedalaman.
Traveling and Teaching, mengajak semua kalangan anak muda dari berbagai latar belakang profesi untuk mengunjungi tempat-tempat yang indah dan unik tentang negeri ini, budaya dan adat istiadat leluhur disertai dengan kegiatan sosial berbai dan mengajar di tempat-tempat yang di kunjungi, berbagi ilmu pengetahuan dengan anak-anak pedalaman dan perbatasan.
Dipedalaman dan perbatasan, pendidikan adalah kebutuhan yang sangat mahal, gedung sekolah memang baik, tapi kualitas pendidikan sangatlah berbeda dengan pendidikan kota besar lainnya di bangsa ini. Semua orang bisa menjadi Pendidik dimanapun berada, mari memulai perjalananmu, membantu dan mengajar mereka, anak-anak serta guru guru pedalaman di perbatasan bangsa ini. Sampai dengan Desember 2014, 1000_guru telah membantu perlatan dan kebutuhan sekolah untuk 2000 anak-anak pedalaman di 8 propinsi di Indonesia yaitu Lampung, Tangerang, Banten, Makassar, Semarang, Surabaya, Jogjakarta, Bandung dan Kupang. Target kami tahun 2015 adalah membantu 3000 anak-anak yang membutuhkan peralatan sekolah di pelosok Indonesia.
Persyaratan Peserta Traveling & Teaching:
1. Peduli Pendidikan dan cinta anak-anak
2. Fisik yang kuat, dan bisa tinggal beberapa hari dipedalaman
3. Biaya Akomodasi dan Transportasi di tanggung oleh peserta
4. Sehat Lahir Batin
5. Terbuka untuk Semua Kalangan dan Profesi
6. Umur 17 – 35 tahun
Untuk pendaftaran Traveling and Teaching yang akan datang silahkan Klik disini.

Tidak ada komentar: